Kaleidoskop 2022: 5 Gunung di Indonesia Meletus, Semeru yang Paling Dahsyat
3. Gunung Anak Krakatau
Gunung Anak Krakatau 2 Kali Erupsi dalam Sehari, Semburan Abu Capai 2.500 Meter Gunung Anak Krakatau di Lampung erupsi Senin (18/7/2022).
Laporan Badan Geologi, telah terjadi erupsi G Anak Krakatau, Lampung, erupsi dengan tinggi kolom abu teramati sekitar 2.500 meter di atas puncak (+ 2.657 di atas permukaan laut).
"Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah barat daya. Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 55 mm dan durasi + 1 menit 13 detik, " ungkap laporan Badan Geologi.
Badan Geologi melaporkan tidak terdengar suara dentuman atas peristiwa itu.
Saat ini Gunung Anak Krakatau berada pada Status Level Ill (Siaga) dengan rekomendasi masyarakat/pengunjung/wisatawan/ pendaki tidak mendekati G. Anak Krakatau atau beraktivitas dalam radius 5 km dari kawah aktif.