Partai Ummat Sebut Ada Oknum Parpol yang Coba Menjegal Verifikasi Faktual di Sulawesi Utara
RIAU24.COM - Partai Ummat mengaku kembali mencium upaya kecurangan selama melakukan proses verifikasi faktual ulang di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Hal ini diungkapkan oleh Mustofa Nahrawardaya selaku Humas Partai Ummat. Mustofa mengatakan ada oknum salah satu partai yang ingin menggagalkan proses verifikasi faktual ulang Partai Ummat di Sulawesi Utara.
Sebelumnya, Partai Ummat dinyatakan lolos verifikasi administrasi ulang calon peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di dua provinsi yakni Sulawesi Utara (Sulut) dan Nusa Tenggara Timur (NTT).
Kini, partai besutan Amien Rais tersebut memasuki tahap verifikasi faktual sebelum resmi ditetapkan sebagai peserta Pemilu 2024.
"Partai Ummat mengecam upaya-upaya yang dilakukan oleh salah satu partai yang terus mencoba menggagalkan proses verifikasi faktual ulang Partai Ummat di Sulawesi Utara setelah tercapainya kesepakatan melalui mediasi," ujar Mustofa Nahrawardaya pada Senin (26/12/2022) dikutip sindonews.com.
Mustofa mengatakan berdasarkan informasi pengurus dan kader terdapat upaya penjegalan yang dilakukan oleh oknum salah satu partai dalam verifikasi faktual yang sedang dijalani Partai Ummat.