Iwan Fals Buat Polling Koalisi Partai Pemilu 2024 di Twitter, Hasilnya Tak Terduga
RIAU24.COM - Jelang Pemilu 2024, Iwan Fals yang merupakan musisi legenda tanah air mencoba berinisiatif untuk membuat polling koalisi partai politik (parpol) di akun Twitternya yakni @iwanfals.
Secara mengejutkan, polling tersebut memberikan hasil yang tidak terduga.
Hasil polling tersebut memperlihatkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang selalu memiliki peringkat di puncak dalam berbagai survei belum memperoleh teman koalisinya.
PDIP juga mendapatkan polling sebanyak 33,12 persen suara. Sementara itu Partai Golkar, PAN, dan PPP dengan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) memperoleh 4,2 persen.
Sedangkan Partai Nasdem, Partai Demokrat, PKS, dalam polling itu memperoleh 49,5%. Terakhir, Partai Gerindra bersama PKB mendapatkan suara 13,1%.
Tangkapan layar akun twitter Iwan Fals
Sekedar informasi, polling tersebut dibuka sejak Minggu 18 Desember 2022 pukul 7.55 WIB dan berakhir sekitar pukul 8.00 WIB pada Senin (19/12/2022). Jumlah pemilih yang ada telah menembus 4.260 suara.
Diketahui, mendekati Pilpres 2024 ada empat kutub koalisi, yakni Partai Gerindra dan PKB. Kemudian kutub KIB, kutub PDIP dan kutub Partai Nasdem, PKS, dan Partai Demokrat.
(***)