14 Desember: Fakta dan Peristiwa Tanggal Ini, Hari Sejarah Nasional dan Hari Monyet Sedunia
Hari Sejarah Nasional diperingati setiap tanggal 14 Desember. Hari ini dibuat sebagai upaya untuk menghidupkan kembali semangat kebangkitan historiografi Indonesia.
Hari Sejarah Nasional digagas oleh berbagai kalangan masyarakat yang melibatkan asosiasi profesi, komunitas pecinta sejarah, guru, dosen, dan mahasiswa sejarah pada tahun 2014.
Tanggal 14 Desember dipilih karena merujuk pada tanggal dimulainya Kongres Sejarah Nasional I di Yogyakarta pada tahun 1957. Selanjutnya, kongres tersebut diubah menjadi Seminar Nasional Sejarah.
2000
Hari Monyet Sedunia merupakan hari internasional tidak resmi yang diperingati pada tanggal 14 Desember. Hari ini telah dirayakan sejak tahun 2000.
Adapun tujuan dibuatnya hari ini adalah untuk menyebarkan kesadaran akan ancaman terhadap monyet dan meningkatkan kepedulian masyarakat dalam melindungi hewan primata tersebut.