Geram! Pledis Entertainment Bakal Tindaklanjuti Pelanggaran Privasi Terhadap Member SEVENTEEN
RIAU24.COM - Perilaku pelanggaran privasi yang dilakukan oleh penggemar tentunya menciptakan ketidaknyamanan bagi banyak pihak, terutama bagi para idola itu sendiri.
Oleh karena itu, sebagai upaya pencegahan dari berbagai pelanggaran privasi yang mengancam artis mereka, pada bulan Oktober lalu agensi SEVENTEEN, Pledis Entertainment, merilis peraturan dasar yang harus dipatuhi oleh para penggemar demi kenyamanan bersama.
Pledis Entertainment mengatakan, "Kami ingin menyediakan SEVENTEEN Fan Etiquette untuk menciptakan budaya penggemar yang sehat dan untuk melindungi keselamatan dan hak-hak artis. Seperangkat aturan etiket penggemar ini berlaku untuk seluruh publik, penggemar, atau lainnya."
Agensi yang menjadi bagian dari HYBE LABELS tersebut kemudian merinci setiap peraturan yang harus dipatuhi oleh para penggemar SEVENTEEN, seperti tidak membuntuti SEVENTEEN, tidak mendatangi lokasi pribadi mereka, tidak memperjualbelikan informasi pribadi mereka, dan lain sebagainya.
Sayangnya, meskipun Pledis Entertainment telah mengingatkan para penggemar dengan cara yang halus, nampaknya beberapa dari mereka masih tidak mengindahkan imbauan tersebut.
Oleh karena itu, pada 8 Desember kemarin, Pledis Entertainment merilis pernyataan bahwa mereka akan menindaklanjuti semua orang yang melanggar privasi SEVENTEEN.