Menu

Rumah Dimasuki Perampok, Raheem Sterling Absen Perempat Final Piala Dunia 2022 Kontra Inggris vs Prancis 

Zuratul 8 Dec 2022, 12:15
Raheem Sterling Pemain Timnas Inggris yang Tak Ikut perempat Final Piala Dunia 2022 usai Rumahnya Dimasukkan Penyusup. (SkyNews.com/Foto)
Raheem Sterling Pemain Timnas Inggris yang Tak Ikut perempat Final Piala Dunia 2022 usai Rumahnya Dimasukkan Penyusup. (SkyNews.com/Foto)

RIAU24.COM Raheem Sterling kemungkinan tak ikut laga perempat final Piala Dunia 2022 Inggris vs Prancis karena masih ketakutan setelah rumahnya disusupi perampok.

Sehingga kemungkinan Raheem Sterling tidak kembali ke Qatar dari Inggris. Rumah Raheem Sterling di Oxshott menjadi sasaran penyusup minggu lalu.

Dikutip dari Daily Star, keluarga Raheem Sterling tidak ada di rumah saat kejadian berlangsung.

Diperkirakan Sterling akan melewatkan pertandingan perempat final The Three Lions melawan Prancis pada Sabtu malam atau pada 10 Desember 2022.

Tetapi dia ingin menjadi bagian dari skuat. Hanya saja Raheem Sterling menunggu jaminan keamanan untuk keluarganya.

Kekinian, terduga perampok rumah Raheem Sterling ditangkap. Jumlahnya ada 2 orang.

Dua pria itu ditangkap atas dugaan percobaan perampokan di kawasan yang sama dengan rumah Raheem Sterling.

Belum diketahui hubungan antara perampok itu dengan peristiwa perampokan rumah Raheem Sterling. Namun hal itu dalam penyelidikan kepolisian.

Polisi Surrey mengatakan dua pria ditangkap karena dicurigai melakukan percobaan perampokan pada 6 Desember di daerah Oxshott. Mereka saat ini dalam tahanan.

“Menyusul laporan aktivitas mencurigakan sekitar pukul 18.40, sejumlah sumber dikerahkan, termasuk unit anjing dan helikopter polisi. Rekan-rekan kami dari Polisi Transportasi Inggris juga memberikan bantuan," kata polisi, dikutip dari BBC.

"Penyelidikan masih berlangsung untuk menentukan apakah ada hubungan antara penangkapan ini dan pembobolan yang dilaporkan kepada kami selama akhir pekan," lanjutnya. 

Sementara itu pelatih Inggris Gareth Southgate membaskan Raheem Sterling untuk kembali ke Qatar untuk ikut Piala Dunia 2022 atau tidak.

"Kami harus menunggu dan melihat, pada saat ini, jelas prioritas baginya untuk bersama keluarganya dan kami akan mendukungnya," kata Southgate kepada wartawan setelah kemenangan atas Sebegal. 

"Kita harus memberikannya waktu untuk mencoba menyelesaikannya ata berada di sana untuk keluarganya. Itu hal terpenting saat ini, jadi kami akan memberikannya ruang itu," lanjutnya. 

(***)