Terancam di Blacklist SM Entertainment, Polisi Berhentikan Konser NCT 127 Jakarta Usai 30 Penonton Pingsan
Saat ini pihak kepolisian bersama panitia tengah mengevakuasi penonton keluar dari arena pertunjukan.
"Untuk 30 orang ini sudah kita berikan pertolongan sekarang sudah sehat kembali sekarang Konser dinyatakan selesai untuk malam ini," Zulpan menambahkan.
Namun demikian, Zulpan belum bisa memastikan apakah konser boyband NCT 127 itu bisa digelar lagi pada Sabtu (4/11) besok.
Rencananya, pihak kepolisian akan berkoordinasi dengan panitia serta melakukan evaluasi.
Namun, Zulpan memastikan bahwa tidak ada pelanggaran yang dilakukan panitia penyelenggara. Mengingat jumlah pengunjung yang hadir tidak melebihi kapasitas venue.
"Besok akan koordinasi, karena tiket untuk besok sudah dijual. Sebenarnya tidak ada yang dilanggar, tiket 8.000 sedangkan kapasitas gedung itu 10 ribu dan penonton yang hadir tidak melebihi kapasitas gedung,” tutur Zulpan.