Perwakilan Nasdem Terancam Tak Ada yang ke Senayan di 2024
RIAU24.COM - Lembaga survei LSI Denny JA menyebutkan jika PDIP memiliki elektabilitas tertinggi jika dibanding-bandingkan dengan partai lain.
Elektabilitas PDIP disebut-sebut mencapai 20,9 persen dikutip dari republika.co.id, Selasa, 1 November 2022.
Sedangkan Partai NasDem malah terancam tidak lolos parliamentary threshold DPR pada Pemilu 2024 mendatang.
NasDem hanya 3,9 persen atau lebih rendah dari syarat perolehan suara untuk mendapat kursi DPR (parliamentary threshold) yakni 4 persen.
Baca juga: Cerita Jokowi Pernah Khawatir pada Anies
"PDIP 20,9 persen, NasDem 3,9 persen," ucap peneliti LSI Denny JA Ade Mulyana.
Sementara elektabilitas partai politik lain seperti Golkar adalah 14,5 persen, Gerindra 9,8 persen, PKS 8,3 persen, PKB 5,9 persen, serta Demokrat 5,4 persen.