Jokowi Beberkan Perbedaan IKN dengan Ibu Kota Negara Lain
RIAU24.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjelaskan perbedaan mencolok antara Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara dengan ibu kota negara lain.
Katanya, IKN Nusantara akan menghadirkan pembangunan yang Indonesia sentris, bukan Jawa.
"Karena Indonesia ini bukan hanya Pulau Jawa. Indonesia mempunyai 17 ribu pulau terbentang dari Sabang sampai Merauke," katanya dikutip dari cnnindonesia.com, Selasa, 18 Oktober 2022.
Katanya lagi, IKN Nusantara hadir untuk memberikan keadilan ekonomi, kesetaraan pembangunan dan pemerataan pembangunan yang selama ini belum tercapai.
Apalagi, IKN Nusantara dibangun sebagai kota pintar masa depan yang berbasis hutan dan alam.
"Ini belum ada di dunia," jelasnya.