Menu

Perkenalkan BAB AL Qawa'id Lewat Seminar Internasional

Lina 12 Oct 2022, 09:13
Bupati Alfedri saat menerima Rektor Institut Agama Islam Tafaqquh Fiddin Kota Dumai Ahmad Roza'i Akbar
Bupati Alfedri saat menerima Rektor Institut Agama Islam Tafaqquh Fiddin Kota Dumai Ahmad Roza'i Akbar

"Alhamdulillah, hari ini kami bisa silaturahmi dengan Bupati Siak Alfedri, terkait penyampaian hajat kami untuk mengangkat kitab Bab Al Qawa'it kedalam Seminar Internasional. Kitab ini ditulis oleh Sultan Siak ke-11 pada tahun 1901. Oleh karena itulah, kami berkunjung kesini,"sebut Ahmad.

Lebih dari itu juga, lanjutnya, untuk mendapatkan informasi serta dokumen yang autentik, dalam rangka pelaksanaan seminar Internasional yang akan dilaksanakan pada tanggal 11 Oktober 2022.

"Kami yang diberi kesempatan menjadi narasumber tentu akan mengangkat khazanah, terutama Bab Al Qawa'it yang ada di Siak. Sebagai suatu mutiara sejarah yang perlu kita angkat dan kita perkenalkan, kepada masyarakat Internasional secara luas,"ucapnya.

Ahmad menambahkan, seminar akan dilakukan secara hybrid, pasca seminar nantinya akan ada kegiatan-kegiatan lain, yang diagendakan secara kelompok oleh Perhimpunan Ilmuan Pesisir Selat Malaka (PIPSM). Dimana tergabung didalamnya berbagai perguruan tinggi dari Indonesia, Malaysia, Medan, Aceh, hingga Lampung. 

"Juga akan ada nantinya kelanjutan penelitian tentang Bab Al Qawa'it ini, atau hal-hal lain secara budaya, aspek hukum, ekonomi dan lain sebagainya. Jadi kami berkunjung kesini juga dalam rangka untuk mendapatkan izin melakukan penelitian maupun kerjasama yang lainnya," ungkapnya.(Lin)
 

Halaman: 12Lihat Semua