Maudy Ayunda Jadi Sosok Wanita Generasi Muda Berdaya
RIAU24.COM - Sempat mengemban pendidikan di University of Oxford, lalu melanjutkan pendidikan di Standford University membuat sosok Maudy Ayunda dikenal baik.
Tak hanya itu, cerita hidupnya juga diakhiri melepas masa lajang pada 22 Mei 2022.
Maudy juga menjadi contoh yang baik bagi generasi muda untuk berdaya.
Dikenal sebagai penyanyi dan pemain film, Maudy belakangan juga terlibat di beberapa kegiatan kenegaraan. Ia ditunjuk sebagai juru bicara mewakili Indonesia untuk presidensi G20.
Bukan tanpa alasan Maudy Ayunda ditunjuk sebagai juru bicara presidensi G20.
Selain punya kekuatan dari sisi popularitas, pendidikan Maudy juga membuktikan ia layak mendapat kesempatan tersebut.
Maudy meraih tiga gelar sekaligus dari Joint Degree Program dari dua kampus berbeda yakni Oxford dan Stanford University.
Fakta tersebut membuatnya jadi inspirasi generasi muda untuk meraih pendidikan mapan demi masa depan cerah.
Konferensi Tingkat Tinggi tersebut dihadiri para petinggi dari negara-negara yang tergabung di G20.
Maudy Ayunda bangga bisa mendapat kepercayaan sebagai jubir untuk menyuarakan visinya mewakili generasi muda.