PAN Tantang Nasdem Koalisi dengan Demokrat dan PKS, Irma Suryani: Enggak Usah Urus Partai Lain
“Baik untuk presiden dan wakilnya dari hasil rakernas, tinggal menyepakati saja siapa presiden dan siapa wakilnya. Ketum kami sangat hati-hati, karena bagi Nasdem play to win itu harus dengan strategi yang matang,” pungkasnya.
Sebelumnya, Viva Yoga sempat menantang Partai Nasdem, PKS, dan Demokrat membangun koalisi Pilpres 2024 di sebuah pernyataan.
Dia mengatakan PAN, Golkar, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sudah membangun Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).
“Ayo dong segera dideklarasikan, sebagaimana Golkar, PAN, PPP mendeklarasikan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) secara resmi. Tapi sampai detik ini belum juga ada deklarasi tiga partai itu. Jangan sampai membangun koalisi fatamorgana, dinarasikan di awang-awang, tidak turun ke bumi politik Indonesia, he-he-he," ujar Viva Yoga.
(***)