Google Alami Human Error Hingga Salah Trasfer Uang Sebesar Rp 3,7 Miliar
RIAU24.COM - Tidak merasa mengerjakan proyek atau program apapun untuk raksasa teknologi yaitu Google.
Seorang bernama Sam Curry tersebut mengeklaim dirinya menerima transferan senilai 250.000 dolar AS atau setara Rp 3,7 miliar.
Diketahui bahwa kejadian tersebut telah terjadi sejak sebulan yang lalu.
Namun pihak Google tidak kunjung mengabari dirinya terkait kesalahan tersebut terkait transferan senilai miliaran itu.
Namun kemudian ia mengunggah cuitan di Twitter untuk menjangkau pihak Google.
"Sudah lebih dari 3 minggu sejak Google mengirimi saya uang senilai 249.999 dolar AS secara random dan saya masih belum mendengar apapun soal akomodasi tiket. Apakah ada cara agar kita bisa bertemu @Google," katanya, melalui Twitter pribadinya ber-handle @samwcyo.