Pentingnya Asupan Gizi yang Cukup Untuk Anak Agar Terhindar Dari Stunting
"Kadang-kadang, ketika anak sudah mulai sekolah, di mana teman-temannya sudah lebih tinggi, anak yang mengalami stunting itu lebih pendek atau tinggi badannya berbeda jauh dari teman-teman seusianya." ungkapnya, Selasa (20/9/2022).
Namun menurut Diana sendiri orang tua tak perlu khawatir dengan hal tersebut, karena masalah stunting bisa diatasi sejak dini dengan pemberian nutrisi yang tepat.
Hal tersebut bida dilakukan dengan lebih sering mengonsumsi protein yang cukup serta gizi lain yang dibutuhkan anak pada tubuhnya.
"Jadi, pastikan anak mengonsumsi protein yang cukup, jangan sampai mindsetnya asal kenyang, padahal kebutuhan protein anak itu lebih."
Selain protein, susu adalah salah satu makanan cair yang sudah diformulasikan lengkap dengan karbohidrat, lemak, dan juga multivitamin atau mikronutrien lainnya.
Hal itu membuat peran susu dalam mengatasi stunting pada anak sangatlah penting.