Kamu Suka Gemetar setelah Minum Kopi? Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya
Efek gemetar setelah minum kopi dapat bertahan selama beberapa jam setelah seseorang mengkonsumsi asupan berkafein. Kondisi ini tentunya bikin tidak nyaman.
Dikutip dari Healthline, ada beberapa cara mengatasi tubuh gemetar setelah minum kopi yang bisa dijajal, antara lain:
Minum banyak air putih agar tubuh tetap terhidrasi, hal itu sekaligus merangsang pengeluaran kafein dari tubuh lewat kencing.
Upayakan tubuh tetap bergerak misalkan dengan jalan kaki ringan untuk membantu menghilangkan efek gemetar atau cemas.
Coba lakukan pernapasan dalam selama setidaknya lima menit agar pikiran dan sistem saraf lebih rileks Makan makanan yang lambat dicerna dan kaya serat seperti sayur, biji-bijian, dan kacang-kacangan untuk memperlambat pelepasan kafein ke dalam aliran darah