Menu

Yuk Intip Makna Nama Cucu Kelima Presiden Joko Widodo

Intan Salfitri 28 Aug 2022, 20:47
Keluarga besar Presiden Jokowi saat menjemput cucu kelima
Keluarga besar Presiden Jokowi saat menjemput cucu kelima

RIAU24.COM - Baru-baru ini, Presiden Joko Widodo atau Jokowi memiliki kabar gembira, lantaran ia secara resmi menjadi kakek yang memiliki lima orang cucu.

Cucu kelima nya ini dilahirkan oleh anak tengahnya, yaitu Kahiyang Ayu, pada Kamis 25 Agustus lalu.

Lantaran hal tersebut Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana menjemput cucu kelimanya di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), Jakarta Selatan, pada Sabtu (Sabtu,27/8/2022).

Juga Dalam kesempatan tersebut, nama cucu kelima Jokowi resmi diumumkan.

 Bobby yang merupakan menantu Presiden Jokowi menberi tahu nama anaknya pada publik.

"Terima kasih, namanya Panembahan Al Saud Nasution," ucap Bobby kepada wartawan dikutip dari siaran pers Sekretariat Presiden.

Kahiyang Ayu juga menjelaskan terkait menambahkan makna di balik nama ini,

"Artinya yang baik-baik untuk anak kami." ucapnya.

Seperti diketahui, nama Panembahan Al Saud Nasution hampir mirip dengan anak keduanya, Panembahan Al Nahyan Nasution.

Panembahan Al Saud Nasution terlahir sehat dengan berat badan 3,49 kilogram dan panjang badan 48 centimeter, pada hari Kamis, 25 Agustus 2022 pada pukul 06.39 WIB di Rumah Sakit Pondok Indah melalui operasi caesar.

Kahiyang menyampaikan bahwa Jokowi, Iriana, dan Ibunda Bobby Nasution, Ade Hanifah Siregar, turut mendampingi pada saat proses persalinan.

“Bapak, Ibu mendampingi, beserta mama mertua mendampingi juga,” tutur Kahiyang.