Erick Ten Hag Mengamuk Usai Manchester United Dibantai Brentford dengan Skor 4-0
“Itu yang seharusnya tak kami lakukan. Jelas, itu tidak baik. Itu bukanlah standar tentang bagaimana kami ingin bertindak,” tambahnya.
Ia pun menegaskan pemainnya seperti membuang rencana yang disiapkan ke tempat sampah.
“Dua gol pertama, tak ada hubungannya dengan taktik. Ini adalah mengenai apa yang harus dilakukan dengan bolan. Itu yang pertama, dan yang kedua adalah keputusan,” ujarnya dikutip kompastv.
“Mereka mengikuti instruksi saya, tetapi membuat keputusan yang buruk. Itulah sepak bola. Itu adalah permainan penuh kesalahan dan kami telah dihukum,” lanjutnya.
Kekalahan ini membuat MU semakin terpuruk di dasar klasemen dengan nirpoin dari dua laga.
Pada pekan selanjutnya, MU bakal menghadapi Liverpool di Old Trafford, Senin (22/8) waktu setempat.