Menjelang 17 Agustus, Penjualan Bendera Merah Putih Di Jalan Jendral Sudirman Pekanbaru Meningkat
RIAU24.COM - Menjelang hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke- 77 penjual bendera merah putih mulai banyak di kota Pekanbaru.
Dari hasil wawancara kepada salah satu pedagang bendera merah putih yang bernama Suparno Pada Sabtu, (6/8/2022).
Penjualan bendera Merah Putih tepatnya di jalan Jendral Sudirman mulai ramai.
Penjualan saat ini mengalami peningkatan dibandingkan dua tahun yang lalu ketika terjadi nya pandemi Covid 19.
Baca juga: Viral! Rizal Armada Tegur Dua Sejoli yang Asik Pelukan, Sebut: Putusin Aja Kalau Gak Serius!
Satu minggu Suparno bisa menghabiskan penjualan bendera merah putih sebanyak 8 kodi
"Seminggu ada 8 kodi (laku), peningkatan 35 persen.lumayan ada peningkatan. Kalau tahun kemarin (sepi) masih Covid 19," katanya saat ditemui di lokasi berjualan di Jalan Jendral Sudirman.