Ikatan Pemuda Kampar Riau Gelar Kongres Perdana Awal September
"Sejatinya kongres pertama ini harus menjadi percontohan untuk kongres-kongres berikut dan tentu panitia berharap semua pihak ikut andil dalam mensukseskan acara ini dan juga kami ucapkan terima kasih kepada SC yang ikut campur tangan mensukseskan acara kongres pertama" ucapnya.
Di sisi yang sama pula salah satu Dewan Pendiri, H. Makmur Kasim yang juga mantan CEO Riau Pos Grup mengajak para panitia yang telah terbentuk agar dapat bersungguh-sungguh dalam mempersiapkan perhelatan kongres pertama Ikatan Pemuda Kampar Riau (IPKR) dan juga serta selalu berkoordinasi bersama dewan pendiri dan juga SC yang telah terbentuk.
"Ini pekerjaan sangat besar, kita semua perlu kerja keras. Mari kita sungguh-sungguh mempersiapkan ini biar menjadi berkesan bagi para pemuda Kampar yang hadir," ungkapnya.
Ia juga meminta, Panitia Kongres dapat lebih intens mengoordinasikan kongres ini dengan pemuda-pemuda yang ada di perantauan agar bisa ikut andil dalam kongres pertama Ikatan Pemuda Kampar Riau (IPKR), sebab waktu tidak lama lagi.
"Mohon panitia agar lebih intens untuk mengkoordinasikan dengan pemuda Kampar yang ada di perantauan, dan juga saya berharap pemuda-pemuda Kampar agar dapat mensukseskan acara kongres pertama Ikatan Pemuda Kampar Riau (IPKR) nantinya," harapnya.*