Sejarah Mata Uang Dolar AS yang Tak Diketahui Banyak Orang
RIAU24.COM - Mata uang Dola Amerika Serikat (AS) masih menjadi salah satu mata uang yang paling berharga sampai saat ini.
Sejarah mata uang AS dimulai ketika mereka berusaha merebut kemerdekaan dari Inggris pada 1781.
Robert Morris saat itu mengusulkan agar negaranya harus memiliki mata uang sendiri dikutip dari detik.com.
Saat itu bermacam mata uang Eropa seperti shilling Austria, pound Inggris, gulden Belanda, frank Prancis dan dolar Spanyol beredar di AS.
Barulah seorang perwakilan Virginia untuk kongres AS di New York tahun 1785, Thomas Jefferson menetapkan mata uang untuk negaranya dengan memilih dolar Spanyol sebagai patokan.
Tak berapa lama, Benjamin Franklin mengeluarkan dolar AS dalam bentuk koin.