Awal Perjalanan Laksamana Cheng Ho Mengarungi Samudra
RIAU24.COM - Sejarah perjalanan Laksamana Cheng Ho atau Zheng He cukup terkenal bagi kalangan warga Indonesia.
Sementara di Tiongkok, Cheng Ho atau Zheng He merupakan seorang laksamana paling agung yang pernah dimiliki Tiongkok yang pernah hidup pada zaman Dinasti Ming.
Alasannya karena Laksamana Cheng Hodengan memiliki armada besar yang melakukan tujuh kali pelayaran besar ke Asia Tenggara dan Samudra Hindia sampai ke Afrika timur, dalam kurun 1405-1433 M.
Cheng Ho dilahirkan dari marga Ma (Muhammad), di Provinsi Yunan. Ayahnya dan kakeknya adalah muslim yang telah menunaikan ibadah haji ke Makkah. Ketika kecil, Cheng Ho menggunakan nama Ma He.
Cheng Ho memulai pelayarannya mengarungi Samudra Hindia pada tanggal 11 Juli 1405 saat Zhu De menjadi kaisar.
Dia menugasi Cheng Ho untuk menjadi laksamana yang akan membawa armada besar Tiongkok dalam ekspedisi- ekspedisi pelayaran jarak jauh ke Samudra Hindia (Samudra Barat, menurut versi Tiongkok).