Menu

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2022: 7 dari 16 Perwakilan Indonesia Lolos ke Perempatfinal

Zuratul 8 Jul 2022, 09:26
Potert Anthony Ginting, Tunggal Putra Indonesia/PBSI
Potert Anthony Ginting, Tunggal Putra Indonesia/PBSI

RIAU24.COM - Diketahui 7 dari 12 wakil Indonesia di 16 besar yang mampu melaju ke perempatfinal, pada pertndingan Malaysia Masters 2020, di Axianta Arena, Kuala Lumpur pada Kamis (7/7).

Wakil-wakil Indonesia yang melaju ke perempatfinal adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (ganda campuran), Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri), Anthony Sinisuka Ginting (tunggal putra), Mohammad Ahsan Hendra Seriawan (ganda putri), Chico Aura Dwi Wardoyo (tunggal putra), dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra).

Rinov/Pitha lebih dulu yang tampil apik di 16 besar. Wakil Indonesia itu menang atas ganda campuran Jepang, Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo, dengan skor 21-15, dan 21-18.

Kemenangan pun diraih oleh Gregoria yang melawan wakil Korea Selatan, Korea Selatan, Kim Ga Eun. Pertandingan ini awalnya diprediksi akan berjalan sengit, tetapi Gregoria mematahkan perkiraan tersebut.

Gregoria mampu menguasai jalannya pertandingan. Berkat kerja kerasnya, pebulu tangkis berusia 22 tahun itu menang dalam dua gim dengan skor 21-11 dan 21-9.

Selain Gregoria, Ginting pun menuai hasil positif saat melawan wakil India, Parupalli Kashyap. Dalam dua gim, Ginting menyudahi perlawanan Kashyap dengan skor 21-10 dan 21-15. 

Halaman: 12Lihat Semua