Ridwan Kamil dan Ibu Cinta Sampai di Jeddah, Jadi Amirul Hajj Jemaah Bandung
"Kami akan berangkat, kami titipkan orang-orang hebat yang telah terpilih dengan jabatannya untuk menjaga tanah Jawa Barat. Menjaga 50 juta warga Jabar. Kami mohon doanya pergi selamat, pulang selamat," kata Ridwan Kamil.
Rencananya, sebelum berangkat ke bandara, dikutip dari okezone.com, Ridwan Kamil akan bertakziah ke kediaman almarhum Tjahjo Kumolo di rumah dinasnya di kawasan Jakarta Selatan.
Hasil pantauan Riau24.com, terlihat dari laman akun instagram @ridwankamil bapak RK telah mendarat di Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah.