Cerita Madat Impor Nan Legal Abad 19 yang Rusak Pribumi dan Tionghoa
Seiring berjalannya waktu, candu menjadi semacam life style bagi kalangan orang kaya.
Tak hanya itu, opium menjadi sisi keramahtamahan sosial kaum bangsawan.
Pada acara pesta-pesta yang digelar para priyayi, tuan rumah hampir selalu memberi suguhan candu pada tamu laki-laki.
Sementara Belanda yang mengetahui efek buruk dari penggunaan opium lebih memilih mengkonsumsi gin, yakni minuman beralkohol dari hasil fermentasi dan proses distilasi.