Ivan Gunawan Ungkap Sedih dan Menyesal Melihat Kondisi Ruben Onsu
RIAU24.COM - Penyakit yang diderita Ruben Onsu semakin hari semakin memburuk.
Saat ini kondisinya dikabarkan mengalami kekurangan darah dan harus dirawat di rumah sakit.
Baca juga: Menko Kumham Imipas Sebut Pemerintah Pertimbangkan Pengampunan 1.200 Anggota Jemaah IslamiyahÂ
Ruben mengatakan harus menjalani perawatan di rumah sakit akibat kadar darah dalam tubuhnya yang semakin hari semakin berkurang.
Selain itu juga informasi terbaru, dokter mengatakan adanya flek hitam di bagian otak Ruben yang menyebabkan pengurangan darah tersebut.
"Darahnya terus berkurang, nggak punya jalan lain ya gua harus ke sana ke rumah sakit," ungkap Ruben Onsu.
Sebagai seorang sahabat, Ivan Gunawan ikut serta menemani Ruben di rawat inap rumah sakit.