Keluarga Klarifikasi Pasca Marshanda Dikabarkan Hilang: Minta Langsung Pulang ke Indonesia
RIAU24.COM - Marshanda sempat dikabarkan hilang selama dua hari di Los Angeles, Amerika Serikat. Laporan tersebut ramai dibicarakan setelah seorang teman Marshanda bernama Sheila Salsabila mengunggah informasi kehilangan di sosial media pada Senin (27/6/2022).
Temannya bahkan sempat menyenggol nama Presiden Jokowi di unggahan tersebut. Sontak membuat warganet percaya dan menanyakan kabar sebenarnya yang terjadi kepada Caca, panggilan akrab artis tersebut.
Namun, hal tersebut dibantah oleh adik kandung Marshanda dengan mengklarifikasi secara langsung bahwa sang kakak sedang baik-baik saja dan tidak menghilang.
"Kami selaku keluarga ingin mengklarifikasi dan menginformasikan bahwa saat ini Marshanda baik-baik saja dan tidak menghilang," tulis Allysa di Instagram Story media sosial pribadinya, pada Senin (27/6/2022) malam.
Sumber: Tangkapan layar
Bukan hanya sendiri, tetapi pihak keluarga juga telah meminta bantuan kepada Kedutaan Besar RI di Amerika Serikat dan Konsulat Jendral RI di Los Angeles untuk ikut membantu dalam menangani kasus yang simpang siur tersebut.
Allysa sebagai adik juga meminta perhatian masyarakat dan juga para penggemar yang ada di media untuk tidak mempercayai informasi aneh yang bukan langsung dari pihak keluarga.
"Untuk saat ini dan seterusnya pernyataan resmi terkait situasi Marshanda, hanya akan disampaikan oleh kami, pihak keluarga," tulisnya.
"Mohon pengertian untuk sementara ini kami butuh privasi dalam menangani hal ini serta mohon doanya agar situasi tetap bisa kondusif seperti sedia kala," tutup Allysa.
Informasi terbaru pun menjelaskan bahwa pihak keluarga telah meminta Marshanda untuk kembali ke Indonesia.*