Kenali Ciri-ciri Kepribadian Introvert Ketika Ngobrol
RIAU24.COM - Introvert adalah tipe kepribadian yang ada dalam diri seorang manusia.
Tipe kepribadian ini bertolak belakang dengan extrovert yang dikenal dengan seseorang yang selalu ceria dan suka keramaian.
Introvert adalah tipe kepribadian yang lebih menyukai waktu dan energi untuk diri sendiri. Seorang introvert akan dikenal lebih pendiam dan lebih fokus pada pikiran, suasana hati serta perasaan internal.
Simak ciri-ciri introvert ketika ngobrol dalam artikel ini.
1. Kurang ekspresif
Introvert sekilas terlihat seperti orang pemalu, cuek, dan pendiam. Seorang introvert bahkan tak terlalu ekspresif ketika diajak ngobrol.
Ia akan terlihat flat dengan suara yang kecil. Kepribadian tipe ini memiliki mimik muka datar dan gerak tubuh yang minim.
2. Jawaban singkat
Introvert memiliki kemampuan dalam berpikir. Maka dari itu, jika ditanya dalam obrolan, seorang dengan tipe ini akan memberikan jawaban singkat-singkat karena saat mendengarkan seseorang berbicara ia akan lebih berpikir daripada memberikan penjelasan panjang. Karena hal ini, seorang introvert bisa menjadi pendengar yang baik ketimbang extrovert.
3. Jarang bertanya
Meski dikenal sangat tertutup dan banyak diam introvert bisa sangat peduli untuk sesuatu yang ada disekitarnya. Namun, dalam percakapan seorang introvert akan sangat jarang bertanya. Hal tersebut terjadi karena pengisian energi yang dilakukan seorang introvert dengan cara memiliki waktu sendiri
4. Sangat teliti
Seperti yang dikatakan sebelumnya, walaupun jarang bertanya seorang introvert akan sangat teliti setiap sesi ngobrol. Hal ini berbanding terbalik dengan extrovert yang suka menjadi pusat perhatian. Introvert lebih suka memperhatikan gerak-gerik seseorang dan sangat berpikir sebelum melakukan tindakan.
5. Tidak suka keramaian
Introvert menilai suatu hubungan dari kualitas dan hubungan antara pertemanan di lingkup kecil. Hal ini membuktikan bahwa introvert tidak suka dan tidak nyaman ngobrol di suasana yang ramai, hiruk pikuk, musik dan hal lainnya. Kepribadian ini lebih suka dengan suasana damai dan jauh dari kerumunan orang.
Nah, sobat riau24 punya teman yang memiliki ciri-ciri seperti diatas ketika ngobrol? Berarti bisa dipastikan teman kamu adalah seseorang yang memiliki tipe kepribadian introvert. Artikel ini bersumber dari akun instagram @kylatif.