Pesona Lembah Anai: Air Terjun Tepi Jalan yang Indah
RIAU24.COM - Salah satu pesona air terjun tepi jalan yakni, Lembah Anai yang memiliki keindahan tersendiri untuk pecinta alam.
Lembah Anai terkenal sebagai objek wisata alam Sumatera Barat yang terletak di Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat.
Air terjun Lembah Anai ini memiliki tinggi sekitar 50 meter dan berada di tepi jalan Raya Padang-Bukittinggi di kaki Gunung Singgalang.
Banyak yang tidak tahu keindahan yang dimiliki oleh air terjun ini. Tim riau24.com akan merangkum beberapa keindahan Lembah Anai dalam ulasan berikut.
1. Asal air terjun Lembah Anai
Air terjun ini berasal dari aliran Sungai Batang Lurah, anak Sungai Batang Anai yang berhulu di Gunung Singgalang. Suasana sekitar Lembah Anai masih sangat asri karena dikelilingi hutan serta pepohonan hijau yang rimbun. Dari atas tebing air kemudian mengalir ke dasar lembah dengan ketinggian sekitar 50 meter, membentuk air terjun yang indah.