Kabar Eril Ditemukan, Kemenlu Sebut Ada Progress dan Tunggu Konfirmasi
RIAU24.COM - Emmeril Kahn Mumtadz anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil kabarnya telah ditemukan.
Kabar tersebut berhembus pada Kamis (9/6/2022). Hal ini dikuatkan akibat Ridwan Kamil dikabarkan mengambil cuti selama 11 hari.
Menghindari Hoax, Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia (PWNI) Kementerian Luar Negeri, Judha Nugraha memberikan tanggapan terkait progress pencarian Eril.
"Terkait progress penemuan Eril di Bern dapat kami sampaikan memang ada progress. Namun harus menunggu konfirmasi detail terkait hal tersebut dari kepolisian Bern," kata Judha pada press briefing yang diselenggarakan Kemenlu RI Kamis (9/6/2022) dikutip melalui tribunnews.com
Dalam konferensi pers nya, Judha juga menyampaikan Kemenlu RI dan KBRI Bern akan memberikan pernyataan lebih lanjut terkait progress pencarian Eril.
Mengenai cuti Ridwan Kamil, Kapuspen Kementerian Dalam Negeri membenarkan telah menerima surat permohonan cuti Ridwan Kamil untuk pergi ke Swiss.
Sebagai informasi, Eril dikabarkan hilang terseret arus saat berenang di sungai Aare, Swiss saat dirinya ingin mencari informasi beasiswa program Magister.
Sampai saat ini, putra sulung Ridwan Kamil tersebut belum ditemukan dan pihak keluarga telah mengikhlaskan apapun yang terjadi dengan Eril.