Berkenalan dengan Raja Segala Bom
RIAU24.COM - Tsar Bomba dinobatkan sebagai bom nuklir terbesar dan terkuat yang pernah diledakkan sepanjang sejarah.
Alhasil, bom ini mendapatkan julukan sebagai raja dari segala bom dikutip dari okezone.com.
Baca juga: Perang Rusia-Ukraina: Seoul Sebut Rusia Memberi Korea Utara Rudal Anti Udara Dengan Imbalan Pasukan
Di atas Pulau Novaya Zemlya di Laut Artik, uji coba bom dilakukan oleh Uni Soviet pada 30 Oktober 1961.
Dalam uji ledak itu, Tsar Bomba mampu menghancurkan rumah-rumah kayu berjarak ratusan mil dari pusat ledakan.
Hal itu karena Tsar Bomba memiliki daya ledak 3.500 kali lebih besar daripada bom Hiroshima.
Dalam seketika bom menghasilkan bola api yang sangat kuat sehingga dapat menyebabkan luka bakar tingkat tiga pada seseorang yang jaraknya lebih dari 60 mil.