Unik, Keluarga Remaja yang Bunuh Diri Ini Dirikan Batu Nisan Berbentuk iPhone
RIAU24.COM - Seorang remaja di Selandia Baru yang bunuh diri pada usia 15 tahun sangat mencintai ponselnya hingga keluarga memutuskan untuk mendirikan nisan berbentuk iPhone di kuburannya.
zxc1
Theresa Matautia sangat terpaku dengan ponselnya sebelum bunuh diri pada Agustus 2018.
Hal itu diungkap oleh saudara laki-lakinya, Geoff Matautia dalam sebuah video TikTok yang telah ditonton lebih dari 22 juta kali.
“Ketika saudara perempuan kami meninggal, kami menjadikan ponselnya sebagai batu nisan karena dia selalu menghabiskan waktu dengannya (ponsel),” katanya menjelaskan tentang batu nisan yang unik itu.
“Tidak semua orang menghadapi kehilangan dengan cara yang sama, dan keluarga kami melakukannya dengan cara yang berbeda,” tambah Geoff.
“Kami memberi Anda izin untuk menertawakan video ini.”
Nisan itu menampilkan pesan yang dikirim keluarga Theresa.
Salah satu pesan adalah dari ayahnya, yang menyertakan emoji hati, berbunyi: “Memikirkanmu hari ini Sayang, seperti yang kulakukan setiap hari. Aku merindukan dan mencintaimu Malaikat kecilku.”
Sementara sang ibu menulis “kenangan akan tangan kecilmu yang memegang tanganku membawa cahaya hangat ke hatiku.”
Video itu mendapat ratusan komentar positif.
“Tolong upgrade iPhone secara teratur, dia layak mendapatkan yang baru!”tulis seorang netizen.
“Ok keunikannya & ide menempatkan 'teks-teks' itu di dalamnya indah. Sepertinya dia akan menyukainya,” balas yang lain.