Menu

Semua Naik, Segini Update Harga BBM Pertamina, Shell, BP-AKR, dan Vivo

Fitrianto 4 Apr 2022, 09:51
Tribun Jakarta
Tribun Jakarta

RIAU24.COM -  Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) saat ini turut naik seiring dengan harga minyak dunia. 

Salah satu penyedia bahan bakar yang menaikkan harga jual produknya adalah Pertamina.

Pertamina menyesuaikan harga untuk Pertamax dari yang awalnya Rp 9.000 per liter, kini menjadi Rp 12.500 per liter.

Sedangkan untuk Pertalite, harganya tetap, yakni Rp 7.650 per liter.

Berikutnya untuk Pertamax Turbo, harganya naik seribu rupiah dari bulan lalu, jadi Rp 14.500 per liter. 

Dexlite dan Pertamina Dex juga mengalami kenaikan walau tidak terlalu besar, yakni Rp 12.900 per liter (Dexlite) dan Rp 13.700 per liter (Pertamina Dex).

Naiknya harga Pertamax turut membuat penyedia BBM lainnya menyesuaikan harga. 

Misalnya seperti Shell yang belum lama ini meningkatkan harga jual produknya yang setara Pertamx seperti Shell Super yang kini dijual Rp 16.000 per liter.

Begitu pun untuk varian V-Power, harganya kini Rp 16.500 per liter, naik Rp 2.000 dari bulan lalu. 

zxc3

Varian V-Power Nitro+ kini juga jadi dijual dengan harga Rp 18.040 per liter, sedangkan yang Diesel, kini harganya Rp 18.100 per liter.

Untuk BP-AKR, harga jual dari semua variannya pun kini meningkat. Untuk BP 90, kini dijual Rp 12.500 per liter, BP 92 jadi Rp 12.990 per liter, BP 95 jadi Rp 14.500 per liter, dan BP Diesel kini dibanderol Rp 14.990 per liter.

Berikutnya untuk SPBU Vivo, varian Revvo 89 tidak mengalami kenaikan, tetap di Rp 8.900 per liter. 

zxc4

Begitu pun untuk Revvo 92, harganya masih sama, yakni Rp 11.990 per liter. Varian Revvo 95 yang meningkat harganya, kini jadi Rp 13.990.

Harga BBM Pertamina, Shell, BP-AKR, dan Vivo per 3 April 2022:

Postingan di sosial media Instgram yang menjelaskan mengnenai semua harga naik ini dibagikan melalui akun sosial media Instagram milik @otomtalk. Setidaknya postingan tersebut telah mendapatkan sebanyak kurang lebih Seribu tanda suka