Menu

Kalangan Politisi 'Kepanasan' Usai Terawan Dipecat IDI, Kenapa?

Azhar 28 Mar 2022, 08:32
Mantan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto. Sumber: Internet
Mantan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto. Sumber: Internet

RIAU24.COM -  Anggota Komisi IX DPR RI Ribka Tjiptaning Proletariyati dengan lantang mempertanyakan pemecatan secara permanen mantan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto dari keanggotaan Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

Dia mempertanyakan hal itu mengingat pengobatan yang dilakukan Terawan terbukti ampuh, apakah itu pejabat hingga rakyat biasa, dikutip dari viva.co.id, Senin, 28 Maret 2022.

"Kenapa dia harus diberi sanksi bahkan dipecat seperti itu?," tanyanya.

Terawan dinilainya tidak melakukan kesalahan fatal maupun kesalahan yang merugikan orang banyak.

Masih banyak dokter lainnya yang melakukan malpraktek tetapi bisa terlepas dari jeratan malpraktek akibat ikatan profesi dokter yang begitu kuat.

"Melakukan Digital Substraction Angiography (DSA) nggak pernah ada korban, baik dari pejabat maupun sampai dengan tingkat rakyat biasa. Dilakukan dengan baik-baik," sebutnya.

Halaman: 12Lihat Semua