Wartawan se-Riau Berkumpul di Siak Merayakan HPN 2022
RIAU24.COM - Sebanyak 60 pengurus PWI Riau, IKWI Riau serta panitia Hari Pers Nasional (HPN) 2022 dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 PWI tingkat Provinsi Riau, akan bertolak ke Kota Siak Sri Indrapura, Kabupaten Siak, Jumat (18/3/2022). Sedangkan pengurus PWI kabupaten/kota se-Riau diperkirakan berjumlah 100 wartawan juga akan hadir di Siak Sri Indrapura.
Agenda yang dihadiri langsung Ketua Umum PWI Pusat Atal S Depari beserta istri Indah Kirana yang juga Ketua IKWI Pusat ini, dalam rangka menghadiri acara puncak HPN 2022 dan HUT ke-76 PWI tingkat Provinsi Riau, yang diselenggarakan di Negeri Istana Matahari Timur tersebut.
Ketua PWI Riau Zulmansyah Sekedang mengatakan, wartawan se-Riau berkumpul di Kabupaten Siak merayakan HPN 2022 dan HUT ke-76 PWI.
'’Sesuai dengan kesepakatan, Jumat 18 Maret 2022 pukul 08.00 WIB, rombongan telah berkumpul di Kantor PWI Riau, Jalan Arifin Achmad, Pekanbaru dan juga membawa sepeda untuk acara Gowes dan Go Green PWI, yang menjadi salah satu acara pada puncak HPN dan HUT ke-76 PWI tingkat Provinsi Riau, yang dilaksanakan di Siak,’’ ungkap Ketua PWI Riau Zulmansyah Sekedang.
Kemudian, kata Zulmansyah, pukul 08.30 WIB rombongan langsung bertolak menuju Kota Siak Indrapura. Setibanya setelah istirahat, lalu pukul 14.00 WIB rombongan langsung berkumpul di lapangan Siak Bermadah, depan Istana Siak mengikuti pembukaan pameran ‘’UMKM Siak Bangkit’’.
‘’Pukul 16.00 sore lalu dilanjutkan dengan seminar UMKM Siak Bangkit bersama 100 pelaku usaha di Gedung Maharatu Siak, rencananya langsung dibuka Bapak Bupati Siak Alfedri,’’ terang dia.