Menu

Selama Ramadhan 1443 H, PDAM Bengkalis Gratiskan Air Disetiap Rumah Ibadah

Dahari 9 Mar 2022, 13:55
Jufrizal
Jufrizal

RIAU24.COM -BENGKALIS - Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Terubuk Bengkalis pada bulan Ramadhan 1443 H tahun 2022 ini, menggratiskan air kesetiap pelanggan semua tempat ibadah diantaranya masjid maupun Mushalla diwilayah Kabupaten Bengkalis. 

Hal tersebut dikatakan Direktur Perumda Air Minum Tirta Terubuk Bengkalis, Jufrizal. Menurutnya, bahwa program di bulan Ramadhan 1443 H seperti pada tahun sebelumnya, yakni menggratiskan seluruh rumah ibadah bagi umat islam.

"Program menggratiskan seluruh tempat ibadah di bulan Ramadhan ini juga sesuai intruksi dari Bupati. Tujuannya agar umat islam dalam menjalani ibadah puasa lebih khusuk', tanpa harus dibenani biaya air," ujarnya kepada sejumlah wartawan, Rabu 9 Maret 2022.

Jufrizal menerangkan, untuk debit air baku sendiri diperkirakan pada bulan Ramadhan tetap mencukupi bagi seluruh pelanggan. Sampai saat ini masih stabil dengan pendistribusian 75 kubik/detik.

"Khusus tempat rumah ibadah baru, meski diluar bulan Ramadhan kita tetap menggrariskan bagi pelanggan baru. Walaupun para pelanggan di wilayah kabupaten Bengkalis hampir 1000 pelanggan menunggak, program ini tetap kita laksanakan,"ujarnya lagi. 

Menurutnya, hal tersebut dilakukan demi memberikan pelayanan maksimal bagi para pelanggan, pihak PDAM melibatkan akademisi dari kampus Politeknik Bengkalis, apabila terjadi kendala dalam pendistribusian ke pelanggan.

Sambungan berita:  
Halaman: 12Lihat Semua