Haru Bahagia Ratusan Petani Kopsa-M Usai RAT Lahirkan Ketua Baru
Harapan serupa disampaikan Anggota DPRD Kampar, Iib Nursaleh agar momentum RAT 2022 menjadi momentum untuk islah. Legislator daerah pemilihan Siak Hulu dan Pantai Raja itu mengatakan pelaksanaan RAT yang dilakukan dengan persiapan yang sangat matang, mulai dari penyebaran undangan melalui fisik, media sosial, pemberitaan secata masif, hingga pemasangan iklan di media cetak adalah langkah tepat menyelesaikan persoalan koperasi ini.
"Kalau ada pro dan kontra itu biasa. Yang penting niat kita itu baik. Ini langkah baik untuk menentukan Kopsa-M selanjutnya," ujarnya.
Hal senada disampaikan tetua adat atau ninik mamak Desa Pangkalan Baru, Datuk Syaifudin Effendi. Dia mengaku rindu dengan pertemuan para petani Kopsa-M ini, karena sejak kepengurusan lama dirinya tak pernah lagi dilibatkan untuk bertukar pikiran dalam membangun desa dan Kopsa-M.
"Saya sudah rindu dengan RAT seperti ini. Sudah hampir lima tahun saya tidak pernah lagi diundang di sini. Sekarang tidak usah cari-cari kesalahan lagi. Kita pilih pemimpin yang pantas dan bisa diajak bertukar pikiran. Kalau ada masalah hukum yang lalu, laporkan saja. Kita seret ke ranah hukum," tegas dia.
RAT Kopsa-M tahun 2022 yang diselenggarakan di pelataran masjid Balai Adat Desa Pangkalan Baru, Kampar berlangsung tertib dan lancar. Raut wajah bahagia terpancar dari para petani usai rapat tersebut. Panitia sendiri mempersiapkan acara tersebut dengan maksimal dan telah menyebar undangan ke seluruh anggota Koperasi baik secara langsung maupun media elektronik, hingga mengumumkan undangan melalui pemberitaan media massa hingga iklan di media cetak.