Menu

Semakin Maraknya Peredaran Narkoba, PC PMII Kabupaten Bengkalis Akan Gelar Seminar Anti Narkoba

Dahari 1 Feb 2022, 14:07
PC MII Kab Bengkalis
PC MII Kab Bengkalis

RIAU24.COM -BENGKALIS - Berkomitmen serta mendukung aparat penegak hukum dalam pemberantasan peredaran narkoba yang semakin marak di wilayah Kabupaten Bengkalis, riau.

PC PMII Kabupaten Bengkalis akan menggelar audensi bersama pejabat vertikal diantaranya Kapolres Bengkalis, Damdim 0303/Bengkalis, Kejaksaan, pihak pemkab Bengkalis serta pihak legislatif.

Hal tersebut disampaikan Ketua PC MII Kabupaten Bengkalis Mujib Rizki, Selasa 01 Februari 2022 kepada media ini. Diutarakan Mujib bahwa, audensi ini bertujuan menunjukkan komitmen bukti perlawanan terhadap bahaya narkoba.

"Narkoba yang sangat marak terjadi dikabupaten Bengkalis sebelumnya PMII menggelar aksi dan audensi dengan pejabat vertikal seperti Kapolres dan kodim 0303 serta kejaksaan dan juga beberapa kepala dinas serta legislatif dengan giat tersebut PMII secara tegas membuat satu kegiatan menyatukan suara dengan generasi muda tentang pentingnya ketegasan pemerintah dalam melawan maraknya persoalan narkoba,"ujar Mujib Rizki.

Seminar Nasional yang akan digelar ini, akan diisi narasumber dari BNN Provinsi Riau, Kapolres, Damdim 0303, Kejaksaan Negeri Bengkalis serta Ketua DPRD Bengkalis.

"Kegiatan tersebut insyaallah akan dibuka langsung oleh Bupati Bengkalis di gedung Cikpuan Jalan Hantuah Bengkalis,"ujarnya lagi.

Mujib menegaskan akan dilaksanakan kegiatan seminar tersebut dirinya berharap dan meminta adanya aturan tegas dikeluarkan Bupati antaralain, berupa Perbup yang dibuat khusus mengatasi persoalan narkoba dengam dihadirkan segera BNNK untuk membantu pihak kepolisian dalam menangani persoalan narkoba yang semakin marak. 

"Kegiatan tersebut akan dihadiri 500 orang perserta lintas organisasi seperti panguyuban, Cipayung serta komunitas yang ada dikabupaten Bengkalis. PC PMII Bengkalis berharap kegiatan ini bisa didukung oleh semua pihak dan ikut mensukseskan kegiatan seminar nasional anti narkoba Senin 7 Februari 2022 mendatang,"pungkasnya.