Amerika Serikat Ancam Rusia dengan 'iPhone' Kalau Nekat Gempur Ukraina
RIAU24.COM - Pemerintahan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden membeberkan sanksi tegas seperti apa yang bakal diterima Rusia jika terbukti menyerang kedaulatan Negara Ukraina.
Sanksi tersebut berkaitan dengan kebutuhan teknologi dikutip dari kompas.com, Rabu, 26 Januari 2022.
Salah satunya adalah larangan penjualan iPhone, sampai produk teknologi tinggi yang mengandung komponen atau perangkat lunak buatan AS ke Rusia.
Gertakan ini rupanya tak main-main karena pernah dilakukan pemerintahan Trump terhadap raksasa telekomunikasi China Huawei pada 2020.
Trump nyata-nyatanya pernah melarang vendor menjual semikonduktor perusahaan yang dibutuhkan untuk memproduksi handset telepon seluler.
Setelah larangan itu diberlakukan, bisnis Huawei secara keseluruhan merosot ke urutan 10.