Kerap Dianggap Minta Makan, Ternyata Ini Alasan Kucing Menatap Kita Berlama-lama
RIAU24.COM - Jika kamu salah seorang yang memelihara kucing di rumah, maka kamu mungkin tidak asing dengan perasaan "Saya sedang diawasi" oleh kucing peliharaanmu. Entah saat kamu sedang membuat makanan, duduk di sofa, atau baru bangun di pagi hari, biasanya kucingmu akan melihatmu dengan matanya yang besar dan bulat.
Apa sebenarnya yang kucing mau ketika mereka menatap kita berlama-lama seperti itu? Apakah mereka lapar dan meminta makan?
Alasan kucing menatap kita Ada banyak alasan mengapa kucing menatap kita tanpa berlama-lama. Untuk mengetahui alasannya, kita harus melihat bahasa tubuh kucing secara keseluruhan, dari ujung mata hingga ujung ekornya.
1. Kucing tengah bahagia
Ketika kucing menatap kita, perhatikan ekornya. Apakah ekornya berdiri tegak atau santai, atau malah menekuk ke bawah tubuhnya?
Melansir Pet MD, ketika kucing menatap kita dengan gestur tubuh santai dan sekali-kali mengedipkan matanya perlahan, itu tandanya kucing tengah bahagia dan menyatakan rasa sayangnya ke kita dan ingin berdekatan dengan kita. Jika kucing tidur di dada Anda di pagi hari dengan gestur seperti ini, bisa jadi kucing lapar atau hanya ingin Anda terbangun dan menemani mereka bermain.
2. Kucing tengah marah
Ketika kucing menatap tajam dengan duduk atau berdiri kaku, telinga sedikit turun, pupil mengecil, dan ekor yang mengibas cepat ke kanan dan ke kiri, itu bisa jadi kucing Anda tengah marah karena terganggu privasinya. Sebaiknya alihkan perhatian kucing agar kemarahannya tak menjadi-jadi. Anda bisa melemparkan mainan agar kucing mau mengejarnya sehingga kemarahannya teralihkan.
3. Kucing takut
Jika ketika menatap kita kucing menekuk ekornya ke dalam, atau sambil bersembunyi di balik kardus, itu pertanda kucing merasa takut dan terintimidasi oleh kedatangan kita. Bisa jadi kucing takut karena kita habis melakukan gerakan dan teriakan yang menakutinya. Atau, kucing ketakutan dengan suara-suara dari luar rumah dan dia mengalihkan ketakutannya dengan menatap siapapun yang tengah berdekatan dengan mereka.
Kucing bisa mempelajari trik apa yang paling bisa menarik perhatian pemiliknya atau manusia-manusia lain di sekelilingnya. Jika dengan menatap sambil berkedip pelan bisa mendapatkan apa yang mereka mau, mereka akan menggunakan terus trik tersebut ketika menginginkan makanan, kudapan, atau teman bermain. Menatap adalah hal yang kurang sopan di dunia manusia. Tapi di dunia kucing, ini adalah jalan paling mudah untuk berkomunikasi.