Sejumlah Prajurit TNI AU Diduga Adang Rombongan Pelaku Kriminal Bermotor di Yogyakarta, 3 Motor Dihancurkan
RIAU24.COM - Sebuah video sejumlah anggota TNI AU mengamankan seorang pria di sekitar komplek AAU dekat Flyover Janti, Yogyakarta beredar di media sosial, Senin (27/12).
Video berdurasi 21 detik itu diunggah oleh akun ini di grup Facebook Info Cegatan Jogja, Selasa (28/12).
"Maturnuwun kagem bapak-bapak TNI-AU yg dengan sigap menghadang rombongan pelaku kriminal bermotor di timur fly over Janti," tulis pemilik akun.
Disebutkan bahwa gerombolan tersebut turut membawa senjata tajam, seperti sabuk yang dipasangi gir, dan berlaku arogan di jalan.
Setidaknya, menurut si pengunggah, ada tiga sepeda motor yang dihancurkan oleh kelompok tersebut.
"Setidaknya ada 3 motor dihancurkan di teras rumah warga barat gerbang AAU, entah motor milik siapa. Kriminalitas jalanan, seperti halnya klithih memang bener2 sudah mencoreng slogan kota Jogja berhati nyaman. Sampai bapak-bapak dari TNI-AU turun tangan, bravo TNI-AU!," lanjutnya.