Dimaki Perempuan di Bandara, Arteria Dahlan Ngadu ke KSAD Dudung
RIAU24.COM - Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Arteria Dahlan meminta Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman bertindak tegas merespons dugaan perlakuan buruk yang diterimanya dari seorang wanita yang mengaku 'keluarga jenderal bintang tiga'.
Permintaan ini disampaikan Arteria usai dirinya bersama ibundanya dimaki-maki oleh seorang wanita yang mengaku 'keluarga jenderal bintang tiga' di Terminal 3, Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten pada Minggu (21/11) malam.
Menurutnya, keluarga maupun istri seorang jenderal seharusnya bisa memperlihatkan karakter TNI AD.
"Pak KSAD, Pak Dudung, saya minta ini benar-benar ditindak tegas," kata Arteria kepada CNNIndonesia.com, Senin (22/11).
"Ini istrinya bukan istrinya perwira, istrinya jenderal, harusnya bisa memperlihatkan watak karakter TNI AD di muka publik, bukan sebaliknya menjual siapapun, tadi jual jenderal bintang tiga, kemudian saya dibisikin ini istrinya jenderal bintang satu," imbuhnya.
Arteria juga meminta Pusat Polisi Militer (Puspom) TNI segera bertindak tegas.
Menurutnya, wanita yang mengaku 'keluarga jenderal bintang tiga' itu tidak memiliki sensitivitas publik sejak di dalam pesawat saat pesawat baru mendarat di Bandara Soekarno-Hatta.
"Saya pikir tidak ada sensitivitasnya, baik kepada publik maupun kepada orang tua. Pesawat belum turun saja sudah omong 'mana protokol, mana protokol'. Pesawatnya baru landing, baru dibuka pintunya," tutur Arteria.
Meski begitu, Arteria tak mau menyebutkan jenderal bintang tiga yang dimaksud wanita yang memakinya secara rinci. Ia hanya menyebutkan nama jenderal TNI disebutkan oleh wanita tersebut pernah menangkap dirinya ketika masih menjadi aktivis di masa lalu.
"Ganti-ganti, yang bintang tiga ia mengaku sebagai anak. Saya cek bintang tiganya siapa, ternyata yang nangkepin kita waktu dulu, kalau nama yang dia sebut," tuturnya.
Postingan di sosial media Instgram yang menjelaskan mengnenai Arteria Dahlan yang dimaki oleh perempuan ini dibagikan melalui akun sosial media Instagram milik @hariankopas (24/11/2021). Setidaknya postingan tersebut telah mendapatkan sebanyak kurang lebih 3 Ribu tanda suka
@najeeb.albany :” Dulu waktu bicara keras dan tidak sopan bentak2 ke pak Emil Salim gimana? Apakah dia masih ingat? “
@uchiel.rz :” Dulu ngebentak, sekarang dibentak, eh ngadu ???? “
@haneyanonk :” Ada sedikit rasa bahagia..... #ups “
@boyeeen :” Aduan ih wkwkkwkw, kalo bocah, auto ga ditemenin nih.. ga enak dimaki kan.. makanya jangan maki2 jg.. ???? “
@arfn_am :” Dapet karma dulu marahin orang tua, sekarang orang tuanya sendiri yang di maki maki “
@yudha_f29 :” Sakit kan dibentak????, dulu pas ngebentak orang tua pada waktu itu gimana ???? “
@mirza.1606 :” Kalo dudung nya ngerespon, fix lah... 1 komplotan “