Menu

Batik Jalur Andalan Peluang Usaha Menjanjikan Dari Kuantan Singingi

Replizar 24 Dec 2021, 22:01
Muharimin (39) memainkan lilin malam diatas bentangan kain
Muharimin (39) memainkan lilin malam diatas bentangan kain
Orderan berlahan mulai meningkat setelah Camat Kuantan Hilir, John Pite Alsi, memberikan dukungan. “Saya ingat sekali saat Pak Camat meminta seluruh lurah dan kepala desa di Kuantan Hilir memesan Batik Jalur Andalan hingga akhirnya usaha kami mulai dikenal masyarakat ramai. Bahkan Pak Camat meminta agar saya membuat motif khas Kuantan Hilir  yang saat ini dikenal dengan nama Tugu Basogha,” ujarnya.



Muharimin bersama Wisatawan yang ikut membeli batik di rumah batik andalan


Apa yang disampaikan Muharimin, dibenarkan oleh Camat Kuantan Hilir, John Pite Alsi. “Melihat kendala yang dihadapi oleh Muharimin, yakni permodalan dan pemasaran saya sebagai pihak pemerintah harus mencarikan solusi. Apalagi, usaha Muharimin ini merupakan pengrajin batik pertama di Kuansing. Kita carikan yang bisa memberikan bantuan permodalan dan membuka peluang pasar,” jelasnya.

Halaman: 345Lihat Semua