Menu

Dukung Peningkatan Ekonomi Desa, Bank bjb Luncurkan Sejumlah Program Digital di Karawang

Muhardi 24 Dec 2021, 17:07
Dukung Peningkatan Ekonomi Desa, Bank bjb Luncurkan Sejumlah Program Digital di Karawang
Dukung Peningkatan Ekonomi Desa, Bank bjb Luncurkan Sejumlah Program Digital di Karawang

Selain pengembangan Desa Digital, program yang tak kalah menariknya adalah implementasi Kredit bjb MESRA bagi kelompok umat Beragama dan lulusan Sekoper Cinta. 

Sekoper Cinta kependekan dari Sekolah Perempuan Capai Impian dan Cita-cita adalah program pemberdayaan wanita dengan saling bertukar pengetahuan dan pengalaman sehingga bisa meningkatkan kualitas hidup kaum hawa. Di dalam programnya itu, bank bjb turut serta dengan menghadirkan program Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Terpadu (PESAT) dan Kredit MESRA bagi lulusannya.

Dengan bjb Kredit MESRA masyarakat akan semakin mudah mendapatkan pembiayaan mikro karena kredit tersebut tanpa bunga dan agunan serta hasil kerja sama dengan Pemprov Jabar. bjb Kredit MESRA telah dibuka secara luas bagi pemeluk semua agama.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto, mengatakan Kredit MESRA merupakan komitmen dan keberpihakan pihaknya untuk terus memicu perekonomian, khususnya sektor UMKM. 

"Dengan arus digitalisasi yang semakin mengalir deras masuk ke desa-desa, pelaku UMKM harus menyambutnya sebagai peluang guna memperbesar skala usaha," jelas Widi.*(rls)

Halaman: 23Lihat Semua