Viral Video Babi Hutan Digendong, Netizen Sebut Begini
RIAU24.COM - Tiktok menjadi media sosial (Medsos) populer saat ini. Selain konten hiburan tak sedikit hal-hal baru dari tradisi daerah di Indonesia yang kemudian baru diketahui orang lain.
Seperti yang @septriisaraa12 membagikan video seorang pria mengendong babi hutan atau celeng. Babi hutan yang disebut didapat di Kalimantan Timur itu ukurannya sagat besar, bahkan hampir sebesar orang yang menggendongnya.
"Anak hutan #KalimantanTimur," tulis caption @septriisaraa12 pada salah satu postingan. Video tersebut sudah ditonton lebih dari 1 juta kali.
Baca juga: Pusat Kajian Anti Korupsi UGM soal Pengampunan Terhadap Koruptor: Bahaya dan Bertentangan dengan UU
Langsung netizen atau warganet berikan ragam komentarnya. @Gandhen22: "Sumpah, nurut banget kayak Abang adek."
@Zan: "Semangat bang, semoga tidak mengkhianati hasil."