24 Hotspot Muncul di Sumatera, Riau Ada 5 Titik Panas
RIAU24.COM - Provinsi Riau masih belum bebas dari ancaman kemunculan hotspot atau titik panas, Selasa (7/12/2021). Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) catat hotspot di Pulau Sumatera sebanyak 24 titik.
Seperti yang disampaikan Prakirawan BMKG Pekanbaru, Ahmad Agus. "Pantauan satelit ada hotspot di Pulau Sumatera sebanyak 24 titik panas. Tersebar di Aceh 7 titik, Sumatera Barat 2 titik, Sumatera Selatan 2 titik, dan Sumatera Utara 8 titik," sebutnya, Selasa (7/12/2021).
Kemudian hotspot di Riau muncul 5 titik yang tersebar di Rokan Hilir (Rohil) 1 titik, Kepulauan Meranti 1 titik, dan Kabupaten Siak 3 titik
Sementara jarak pandang di Kota Pekanbaru masih normal 8 kilometer. Lalu Rengat 7 kilometer, Dumai 9 kilometer, Pelalawan 8 kilometer, dan Tambang 9 kilometer.
Sementara peringatan dini cuaca Provinsi Riau ada potensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang di sebagian wilayah Kabupaten Rokan Hulu, Kampar, Kuansing, Siak, dan Bengkalis.
"Kondisi ini diprakirakan dapat berlangsung hingga pukul 20.00 WIB," sebut Agus.