Diet Mati-matian karena Perutnya Besar, Ternyata Wanita Ini Idap Tumor Langka
Namun, perutnya terus bertambah besar. Dia lalu mengunjungi dokter lagi dan dirujuk ke ahli gastroenterologi.
"Saat saya mengunjungi dokter GI (gastroenterologi), perut saya sudah keras seperti batu," katanya.
Setelah beberapa tes tidak menemukan tanda-tanda penyakit pasti, Amanda Shoultz menjalani CT scan.
"Sekitar empat jam kemudian, saya mendapat telepon dari dokter saya, dia bilang ada tumor 33 sentimeter di perut saya," kenangnya.
"Dua hari kemudian saya bertemu dengan ahli bedah."
Dokter menemukan bahwa tumor Shoultz adalah kanker, liposarcoma, suatu bentuk tumor langka yang, dalam banyak kasus, tidak menunjukkan gejala apapun sampai perut penderitanya membesar.