Begini Kehebatan Mobil yang Ditumpangi Vanessa Angle: Pernah Raih Bintang 5 Uji Tabrak
RIAU24.COM - Vanessa Angel dan suaminya dinyatakan meninggal dunia setelah mobil Mitsubishi Pajero Sport yang mereka tumpangi mengalami kecelakaan di jalan tol KM 672, Jombang, Jawa Timur, Kamis, 4 November 2021.
Dari foto yang beredar Mitsubishi Pajero Sport yang ditumpangi oleh Vanessa Angel terlihat mengalami kerusakan parah di bagian depan dan samping kiri badan mobil.
Bumper dan grille bagian depan juga sudah tak ada lagi. Begitu juga dengan body mobil kiri yang juga ikut terlepas.
Menurut Vanessa Angel melalui akun Instagram miliknya, mobil tersebut merupakan Mitsubishi Pajero Sport generasi ketiga dirilis pada Agustus 2015.
Tahukah jika Mitsubishi Pajero Sport generasi ketiga memiliki standar keamanan yang tinggi.
Menurut ASEAN NCAP dikutip dari sindonews.com, dalam uji tabrak yang mereka lakukan mobil SUV dengan konfigurasi 7 kursi penumpang itu mendapatkan penilaian bintang 5.
Nilai yang dicapai bahkan nyaris sempurna yakni 15,29 poin dari maksimalnya 16 poin.
Angka ini diperoleh karena Pajero Sport dianggap mampu melindungi penumpang dewasa dengan sangat baik ketika terjadi tabrakan.
Sedangkan pada kategori perlindungan penumpang anak-anak, meraih poin 76 persen.
Mobil tersebut juga dilengkapi dengan kantong udara (airbag) serta sabuk pengaman di kabin yang memberikan nilai tambah pada keselamatan mobil ini.
Sedangkan varian terendah hanya mendapat empat bintang karena tidak dilengkapi dengan fitur ESC.
Generasi ketiga Pajero Sport yang diproduksi di Thailand ini juga dilengkapi dengan beragam fitur keselamatan.
Di antaranya seperti blind sport warning (BSW), ultrasonic misacceleration mitigation system (UMMS), dan multiaround view monitor system (MMS).