Praktik Busuk Facebook Dibongkar Mantan Orang Dalam, Mark Zuckerberg Kena Getahnya Lalu Diminta Mundur dari Kursi Bos
RIAU24.COM - Lantaran dokumen yang berisi praktik busuk Facebook terbongkar, Mark Zuckerberg terkena imbasnya.
Mark Zuckerberg diminta mundur sebagai CEO dikutip dari suara.com, Selasa, 2 November 2021. Kabar tak sedap ini dibongkar oleh Frances Haugen, bekas pegawai Facebook.
Frances Haugen membocorkan sejumlah besar dokumen untuk membuka banyak praktik busuk di dalam perusahaan media sosial tersebut.
Haugen mengatakan Facebook tidak akan berubah, walaupun sudah mengubah nama menjadi Meta, jika Zuckerberg masih menjadi pemimpin di perusahaan tersebut.
Baca juga: Xi Jinping Menyerukan Perdamaian Ukraina dan Gencatan Senjata Gaza Selama Kunjungan di Brasil
"Menurut saya perusahaan itu tidak akan berubah jika Mark Zuckerberg masih menjadi CEO," ujarnya.
Menurutnya, Facebook akan berkembang lebih baik tanpa Zuckerberg sang pendiri.