Pernah Dipakai Cristiano Ronaldo, Ini Dia Power Balance yang Menipu Orang Seluruh Dunia
RIAU24.COM - Sempat pernah ada fenomena yang terjadi di dunia. Yaitu gelang Power Balance, produk gelang karet berhologram disebut memiliki khasiat kesehatan.
Bahkan sejumlah publik memakai gelang tersebut seperti Cristiano Ronaldo (CR7), David Beckham, hingga pembalap Formula 1 Rubens Barichello. Bahkan host Darius Sinathrya pernah memakainya, sebab terinspirasi oleh CR7.
Dilansir dari Tempo, nyatanya perusahaan pembuat gelang Power Balance mengakui produknya tidak ada pengaruh dalam kesehatan. Dalam laman http://www.powerbalance.com/australia/CA mereka menyebut "Kami harus akui tidak ada penelitian ilmiah yang kredibel yang mendukung klaim kami bahwa gelang Power Balance memiliki pengaruh terhadap kondisi fisik seseorang," bunyi pernyataan dalam artikel berjudul 'Pembuat Gelang Power Balance Akui Menipu', terbit 4 Januari 2011.
Padahal awalnya gelang power balance diklaim bisa meningkatkan, koordinasi, kekuatan, kelenturan dan daya tahan tubuh. Konon hologram di gelang itu dibuat untuk beresonansi dengan medan biologis tubuh, energi dalam atau chi makanya meningkatkan efisiensi sistem elektronik, kimia, dan organik tubuh anda.
Perusahaan pembuat gelang Power Balance Australia akhirnya mengakui telah melanggar aturan perdagangan negara itu. Dampaknya banyak orang tertipu. Setelah tidak bisa membuktikan pengaruh secara ilmiah kepada sejumlah konsumen di Australia.
Buntutnya perusahaan pembuat Power Balance bersedia mengembalikan uang yang dikeluarkan konsumen. Perusahaan tersebut mengembalikan uang sesuai bukti pembelian seperti bon atau tagihan kartu kredit.