Peraturan Baru Lagi, Taliban Akan Haramkan Olahrga Wanita karena Alasan Aurat Akan Terekspos dan Tersebar Luas di Media Massa
RIAU24.COM - Taliban mengatakan kelompoknya akan melarang olahraga wanita, khususnya kriket wanita, di Afghanistan.
"Dalam kriket, mereka mungkin menghadapi situasi di mana wajah dan tubuh mereka tidak akan ditutup. Islam tidak mengizinkan perempuan terlihat seperti ini," kata Ahmadullah Wasiq, wakil kepala komisi kebudayaan Taliban.
zxc1
Menteri Olahraga Australia Richard Colbeck mengatakan keputusan Taliban terkait keputusan itu sangat memprihatinkan.
Colbeck juga mendesak organisasi seperti Dewan Kriket Internasional (ICC) untuk mengambil tindakan.
zxc2
"Mengecualikan wanita dari olahraga di tingkat apa pun tidak dapat diterima," kata Colbeck dalam sebuah pernyataan.
"Kami mendesak otoritas olahraga internasional, termasuk Dewan Kriket Internasional, untuk mengambil sikap menentang keputusan yang mengerikan ini," tambahnya.